Pelatihan Layanan BK Berdiferensiasi dalam Implementasi Kurikulum Merdeka bagi Guru BK SMP Magelang

(Magelang, 6 Agustus 2024) Rangkaian Program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) tahun 2024 dengan fokus pada Layanan Bimbingan dan Konseling Berdiferensiasi untuk mendukung implementasi Kurikulum Merdeka telah resmi ditutup di Magelang. Program ini diikuti oleh 50 Guru BK dari Kota dan Kabupaten Magelang dan dilaksanakan atas kerjasama antara Program Studi BK FIPP UNY dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan setempat.

Program yang berlangsung selama satu bulan sejak Juli 2024 ini bertujuan untuk membekali Guru BK dengan keterampilan dan strategi layanan BK yang berdiferensiasi, sesuai dengan kebutuhan unik siswa dalam penerapan Kurikulum Merdeka. Melalui serangkaian materi dan tugas, para peserta dilatih untuk menerapkan pendekatan yang lebih fleksibel dan personal dalam memberikan layanan BK, guna mendukung siswa mencapai potensi terbaik mereka.

Penutupan program ini diisi dengan penandatanganan kerjasama antara pihak UNY dan Dinas Pendidikan setempat, serta pembahasan mengenai tugas-tugas yang telah dilakukan peserta selama pelatihan. Para guru berharap agar program pelatihan dengan tema-tema inovatif ini dapat terus dikembangkan, sesuai dengan kebutuhan di lapangan terkait pelaksanaan Kurikulum Merdeka. (salma)