Workshop Konseling Multikultural

(Rabu, 10 Mei 2023) BK FIPP UNY menerima kunjungan dari program studi Bimbingan dan Konseling, FKIP, Universitas Bengkulu. Rombongan kunjungan terdiri dari 5 dosen dan 58 mahasiswa semester 4. Kegiatan kunjungan dilaksanakan di Ruang Abdullah Sigit Lantai 3. Sambutan disampaikan oleh perwakilan Departemen Psikologi Pendidikan dan Bimbingan yaitu Ibu Dr. Eva Imania Eliasa, M. Pd., selaku kepala Laboratorium Bimbingan dan Konseling. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Dekan, Prof. Dr. Sujarwo, M. Pd. yang memberikan motivasi untuk melanjutkan studi dan kerjasama antara lembaga.

Kunjungan ini diisi dengan kegiatan workshop bertajuk “Konseling Multikultural”. Pemateri workshop ini adalah Bapak Dr. Suwarjo, M. Si., Beliau membuka sesi dengan menyampaikan konteks diskusi melalui mengamati ruangan yang dipakai untuk kegiatan kunjungan tersebut. Setiap orang memiliki latar belakang budaya yang berbeda. Sebagai seorang calon konselor perlu memiliki kepekaan terhadap latar belakang budaya konselinya. Beliau menekankan bahwa suatu kata atau tingkah laku tertentu dari seseorang bisa di terima secara berbeda oleh orang lain.

Kunjungan ini selain bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan pemahaman multikultural, juga memacu mahasiswa untuk aktif menyampaikan pendapatnya. Workshop ini dimoderatori oleh Ibu Widya Juwita Sari, M. Pd., selaku dosen dan pendamping mahasiswa Bimbingan dan Konseling. Terdapat 5 mahasiswa yang menanyakan tentang bagaimana penerapan konsep konseling multikultural pada praktik konseling. Kegiatan ini juga dihadiri oleh tim kerjasama Fakultas dan bapak ibu dosen depertemen psikologi pendidikan dan bimbingan. Pada akhir kegiatan ini rombongan BK Universitas Bengkulu mengunjungi laboratorium Bimbingan dan Konseling, FIPP, UNY. (Natri/end)